Xtreme Download Manager menurut saya adalah salah satu download manager terbaik untuk Linux, memiliki versi baru pada saat artikel ini ditulias bernama XDM 2020 Version 7.2.10 yang menghadirkan tampilan baru yang segar.
Xtreme Download Manager, juga dikenal sebagai XDM atau XDMAN, adalah download manager lintas platform populer yang tersedia untuk Linux, Windows dan macOS.
XDM juga kompatibel dengan semua browser web utama seperti Chrome, Firefox, Safari yang memungkinkan kita untuk mengunduh langsung dari XDM ketika mencoba mengunduh sesuatu di browser web.
Aplikasi seperti XDM sangat berguna ketika kita memiliki konektivitas jaringan yang lambat / terbatas dan perlu mengelola unduhan. Bayangkan mengunduh file besar dari internet di jaringan yang lambat. Bagaimana jika dapat mempause dan melanjutkan unduhan sesuka hati? XDM membantu kita dalam situasi seperti itu.
Beberapa fitur utama XDM adalah:
- Pause dan resume download
- Download video dari YouTube dan situs video lainnya
- Force assemble
- Akselerasi kecepatan download
- Jadwalkan unduhan
- Batasi kecepatan download
- Integrasi browser web
- Dukungan untuk server proxy
Cara instal Xtreme Download Manager di Ubuntu dan Distro Linux lainnya
Untuk menginstal versi terbaru Xtreme Download Manager di Ubuntu atau di distribusi Linux lainnya, unduh dari tautan di bawah ini:
Kita akan menemukan versi 32-bit atau 64-bit. Silahkan unduh file yang sesuai sistem Ubuntu atau distro linux yang digunakan.
Setelah diunduh, ekstrak folder .tar.xz. Kita akan melihat file install.sh di sini. Jalankan file ini dengan sudo. Saya harap kalian sudah mengenal perintah-perintah dasar Linux.
Pergi ke direktori terlebih dahulu:
$ cd ~/Downloads/xdm*
Sekarang jalankan skrip installer dan ikuti instruksi:
$ sudo ./install.sh
Selesai. Nikmati Xtreme Download Manager di Linux.
EmoticonEmoticon